Articles

Berkenalan dengan Makronutrisi dan Mikronutrisi

Berkenalan dengan Makronutrisi dan Mikronutrisi

Agar kita dapat tumbuh dengan optimal dan selalu sehat, asupan nutrisi harian harus mencukupi. Sebenarnya, apa yang dimaksud dengan nutrisi? Mengapa penting untuk pertumbuhan dan kesehatan? Mari simak bersama-sama berikut ini ya teman-teman!

Apa itu nutrisi?

Nutrisi adalah komponen atau bahan pada makanan yang diperlukan agar semua fungsi-fungsi tubuh dapat berjalan dengan baik. Ada banyak macam zat nutrisi yang terkandung pada makanan. Masing-masing nutrisi ini memiliki fungsi yang berbeda-beda misalnya sebagai sumber energi, merupakan bahan dasar penyusun tubuh untuk pertumbuhan dan perbaikan, serta berperan mengatur metabolisme di dalam tubuh. Secara umum, nutrisi dapat dibagi menjadi 2 kelompok yaitu makronutrisi dan mikronutrisi.

Makronutrisi

Makronutrisi adalah zat nutrisi yang dibutuhkan dalam jumlah lebih besar dan berfungsi menyediakan energi untuk menjalankan fungsi tubuh dan beraktivitas. Yang termasuk sebagai makronutrisi adalah karbohidrat, protein, dan lemak.

Karbohidrat adalah sumber energi yang penting sehingga tubuh dapat bekerja dengan baik. Di dalam tubuh, karbohidrat akan dipecah atau dicerna menjadi gula sederhana yang merupakan sumber energi utama untuk sel-sel tubuh. Terdapat 2 jenis karbohidrat, yaitu karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks. Karbohidrat sederhana cepat dicerna namun juga cepat ‘habis’, contohnya ditemukan pada permen dan minuman manis. Sebaliknya, karbohidrat kompleks lebih lambat dicerna sehingga memberikan rasa kenyang yang lebih lama dan energi yang lebih ‘bertahan’. Tak hanya itu, karbohidrat kompleks dapat menjadi pilihan lebih sehat karena lebih kaya nutrisi lain sebagai contoh pada nasi merah, roti gandum, kacang-kacangan, dan sayuran. 

Protein adalah nutrisi yang tersusun atas kombinasi asam amino. Daging, ikan, telur, kacang dan susu merupakan sumber protein yang baik. Protein memiliki peran penting untuk pertumbuhan, dalam pertumbuhan tulang serta pembentukan otot dan organ. Tak hanya itu, protein membantu memperbaiki dan mengganti sel-sel yang rusak agar tubuh kita dapat terus bekerja dan beraktivitas.

Lemak adalah nutrisi yang berperan sebagai sumber cadangan energi di dalam tubuh. Lemak dapat ditemukan pada daging, telur, keju, dan ikan salmon. Lemak berfungsi sebagai bantalan untuk melindungi organ tubuh, menjaga suhu tubuh agar tetap hangat, serta membantu produksi hormon. Meskipun diperlukan, konsumsi lemak perlu diperhatikan dengan baik karena rentan menyebabkan kegemukan yang berkaitan dengan berbagai macam gangguan kesehatan nantinya.

Mikronutrisi

Mikronutrisi adalah zat nutrisi yang dibutuhkan dalam jumlah lebih kecil, namun berperan sangat penting dalam berbagai fungsi tubuh serta untuk pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Yang termasuk sebagai mikronutrisi adalah berbagai macam jenis vitamin dan mineral.

Vitamin dan mineral diperlukan untuk menunjang aktivitas sehingga tubuh dapat bekerja dengan baik. Keduanya berperan untuk menjaga daya tahan tubuh, mendukung pertumbuhan dan perkembangan, mendukung kerja system kekebalan tubuh, serta membantu sel tubuh agar berfungsi dengan baik. Vitamin dan mineral banyak ditemukan pada buah-buahan, sayur, kacang-kacangan, bijian utuh, serta susu dan produk olahannya.

Masing-masing jenis makanan memiliki kandungan vitamin dan mineral yang berbeda. Untuk itu, penting mengonsumsi berbagai macam makanan kaya nutrisi yang bervariasi. Sebagai contoh, mineral kalsium yang penting untuk pertumbuhan dan kesehatan tulang banyak ditemukan di susu, zinc yang berperan dalam pertumbuhan dan perkembangan sel banyak terdapat pada telur dan kacang-kacangan, vitamin C yang bertindak sebagai antioksidan dapat diperoleh dari jeruk dan brokoli, serta vitamin D yang membantu penyerapan kalsium dan berperan dalam kerja sistem kekebalan tubuh dapat ditemukan pada ikan salmon dan susu.

Berapa kebutuhan kita?

Kebutuhan nutrisi masing-masing orang berbeda bergantung pada usia, periode pertumbuhan, dan tingkat aktivitas. Sebagai contoh berdasarkan Angka Kecukupan Gizi 2019, anak sekolah berusia 7-9 tahun membutuhkan 40 gram protein, 55 gram lemak, dan 250 gram karbohidrat setiap harinya; namun yang berusia 10-12 tahun membutuhkan nutrisi yang lebih banyak yaitu 50 gram protein, 65 gram lemak, dan 300 gram karbohidrat per hari untuk anak laki-laki atau 55 gram protein, 65 gram lemak, dan 280 gram karbohidrat per hari untuk anak perempuan

Yang pasti, kunci memenuhi kebutuhan nutrisi harian adalah variasi berbagai macam makanan dan minuman yang kaya nutrisi setiap harinya. Salah satu sumber nutrisi yang sangat penting adalah susu. Mengapa susu penting? Susu merupakan sumber protein yang baik serta mengandung berbagai vitamin dan mineral yang diperlukan untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Ingin susu yang kaya nutrisi dan rasanya enak? Coba susu HiLo yang mengandung 12 Vitamin & 6 Mineral untuk bantu penuhi kebutuhan nutrisi harian. Susu HiLo juga lebih rendah lemak namun dengan rasa yang enak. Nutrisi terpenuhi, pertumbuhan optimal.

 

References:

  1. Medline Plus: S. National Library of Medicine
  2. Australian Government: Department of Health
  3. World Health Organization
  4. MayoClinic
  5. Angka Kecukupan Gizi 2019

 



Top